Page 100 - Binder WO 084
P. 100
SOCIALITE &
SOCIALIFE
INDONESIA
Naskah: Sahrudi/Nur Asiah Foto: Dok. OMG
ujuh belas tahun Obsession Media Group (OMG) eksis di
belantika media massa nasional. Tak sekadar menemani, tapi juga
memenuhi kebutuhan informasi yang cerdas untuk pembaca.
T OMG pun konsisten setiap tahun selalu memberikan apresiasi
kepada para tokoh, lembaga maupun korporasi terbaik dari berbagai
bidang dalam tajuk “Obsession Award”. Ini adalah bentuk kebanggaan
dan penghargaan dalam rangka peringatan ulang tahun OMG untuk para
achievers yang telah ikut mewarnai dan membersamai perjalanan bangsa ini
dalam mengukir keberhasilan.
“Meskipun pada tahun 2021 ini bangsa kita dan dunia masih dihantui
pandemi Covid-19, namun itu tak menjadi alasan untuk tidak menyerahkan
penghargaan ‘Obsession Awards 2021’ kepada para achiever yang terdiri dari
personal, korporasi dan lembaga serta institusi di berbagai bidang yang
sukses mengukir prestasi membanggakan,” ujar Usamah Hisyam, Chairman
Obsession Media Group.
Penetapan peraih ‘Obsession Awards 2021’ untuk setiap kategori
dilakukan Chief Editors Club OMG bekerja sama dengan Indonesia Research
and Survey (IReS) hingga berhasil menyaring 55 peraih ‘Obsession Awards
2021’. Berbeda dari tahun sebelumnya, dalam ‘Obsession Awards 2021’,
ditambahkan kriteria unggulan kepada para penerima, yakni selain sukses
mengukir prestasi di bidang masing-masing, juga memberikan kontribusi
besar serta berupaya kuat dalam memutus mata rantai pandemi Covid-19,
sehingga situasi kesehatan pulih dan perekonomian kembali berjalan lancar.
Terdapat 15 kategori, yakni Best Parliamentarians, Best Ministers, Best
Institutional Leaders, Best Bureaucrats, Best Regional Leaders, Best CEOs, Best
Companies, Best Entrepreneurs, Best Professionals, Best University Leaders,
Best Lawyers, Best BUMD, Rising Stars, Best Society Empowerment.
Malam anugerah ditutup dengan penghargaan Best of the Best Leader
yang diberikan kepada Anies Rasyid Baswedan, Gubernur DKI Jakarta. Kiprah
cendekiawan yang juga pendidik ini dapat dilihat dari kinerjanya yang
luar biasa. Anies, meskipun belum genap memimpin kota heterogen ini,
ternyata mampu menjawab dan menyelesaikan problematika yang selama ini
dihadapi Jakarta, seperti kemacetan, banjir, dan kesejahteraan rakyat. Begitu
pula saat pandemi Covid-19 melanda, dia tercatat sukses mengendalikan
penyebaran wabah tersebut di Jakarta.
100 |