Page 16 - Binder WO 086
P. 16
FASHION
UPDATE
Giatkan
BANGGA
Bertenun
astra nusantara seperti ulos merupakan aset dan warisan
budaya tak benda yang mengandung nilai-nilai kearifan
lokal. Mulai dari kelahiran, pernikahan, hingga kematian,
W ulos menjadi bagian penting dalam daur hidup orang
Batak. Namun Kerri Na Basaria, founder dan CEO Tobatenun ingin agar ulos
tidak hanya menjadi milik orang Batak semata, melainkan juga kebanggaan
masyarakat di Tanah Air.
Mengusung konsep sustainable fashion, Tobatenun fokus pada
pengembangan ekosistem budaya dan masyarakat. Selain komersialisasi
tenun Batak, ulos pun dikembangkan menjadi produk ready to wear. Dalam
Pameran Tenun Batak “Ekosistem Budaya & Masyarakat” pada Adiwastra
di JCC, Jakarta, awal Februari lalu, Tobatenun menampilan koleksi tenun
(tekstil dan produk mode) karya inovasi perajin dari kelompok binaan
Jabu bonang. Memberikan informasi secara artikulatif kepada pengunjung
Adiwastra terkait pilar, tujuan, dan fokus dari Tobatenun. Pameran terbagi
menjadi tiga, yaitu ruang legacy, innovation, dan community.
Nur A | Dok. Tobatenun
AWAL YANG BARU
erinspirasi dari situasi saat ini, Bateeq meluncurkan koleksi terbarunya
pertengahan Februari lalu. Bertajuk ‘Miwiti’ yang berasal dari bahasa
Jawa berarti mengawali, fashion brand lokal ini ingin mengajak dan
T membangun kembali jalan semangat hidup dengan segala tantangan
baru. Motif Gauri diadaptasi dari motif batik Semen Ageng yang menggambarkan
seorang pemimpin dengan sifat baik dan berbudi luhur, tabah, dan adil dalam
menghadapi segala rintangan, mengayomi, dan melindungi rakyatnya.
Koleksi kali ini tersedia dalam 30 look untuk pria dan perempuan. Untuk
pria, motif ini dapat ditemukan pada kemeja pendek dan panjang, hingga jaket.
Sedangkan untuk perempuan, mulai dari atasan, sweater, celana, rok, dan dress.
Dengan warna-warna yang lebih fresh, seperti putih, biru, dan earth tone. Dirancang
lebih stylish dan kekinian koleksi ini bisa dikenakan oleh siapa pun dan kapan pun,
seperti yang disampaikan Miranti Mandasari selaku Brand Manager Bateeq. Lurik
berwarna cerah yang menjadi salah satu bahan utama dihasilkan bekerja sama
dengan pengrajin lurik lansia dari Klaten. Nur A | Dok. Bateeq
16 |