Page 12 - Binder WO 092
P. 12

FASHION
               UPDATE





                                                                        MENGHIDUPKAN KARYA BUDAYA INDONESIA
                                                                        Menutup rangkaian Jakarta Food Fashion Festival (JF3) 2022,
                                                                        Lakon Indonesia mempersembahkan ‘Lorong Waktu’. Koleksi
                                                                        busana pria dan perempuan ini merupakan kolaborasi
                                                                        dengan seniman maestro batik Indonesia, Cahyo, dari
                                                                        Pekalongan, Jawa Tengah. Pria ini dikenal melalui motif
                                                                        flora dan faunanya yang sangat luwes serta halus dengan
                                                                        teknik pewarnaan istimewa. Perkenalan Lakon Indonesia
                                                                        dengan Cahyo sebenarnya telah dimulai jauh sebelum
                                                                        koleksi Pakaiankoe pada tahun 2020 yang lalu. Sama seperti
                                                                        presentasi-presentasi Lakon Indonesia sebelumnya, ‘Lorong
                                                                        Waktu’ ditujukan untuk menjadi suatu presentasi yang
                                                                        lebih dalam dan memberikan arti bagi usaha pelestarian
                                                                        budaya, dunia fashion, dan industri kreatif Indonesia. “Kami
                                                                        telah merancang dan memikirkan secara detail keselurahan
                                                                        rangkaian upaya kami ini. Mulai dari belakang layar bersama
                                                                        dengan para pengrajin, seniman, UMKM, dan pelaku-pelaku
                                                                        industri kreatif, agar semuanya dapat memberikan manfaat
                                                                        ekonomi secara nyata bagi banyak orang secara luas, seperti
                                                                        yang telah dihasilkan oleh presentasi-presentasi kami
                                                                        sebelumnya, yaitu Pakaiankoe, Aradhana, dan Gantari,” ujar
                                                                        Thresia Mareta, founder Lakon Indonesia. Nur A | Dok. JF3



               PAMERKAN KEGLAMORAN HOLLYWOOD

               Dalam narasi misterius yang dibayangkan Alessandro
               Michele, penyanyi sekaligus penulis lagu Billie Eilish
               mendapati dirinya dalam perjalanan melalui Hollywood
               Hills dengan mengenakan koleksi Kacamata Gucci.
               Menggaungkan desain koleksi yang baru, kampanye ini
               mengacu pada genre film noir dengan palet warna yang kaya,
               komposisi tidak seimbang, dan pencahayaan kontras tinggi.
               Billie yang memakai kacamata hitam kemudian bertemu
               dengan kembarannya yang mengenakan kacamata berdesain
               mata kucing merah muda dan gaya topeng yang terinspirasi
               tahun 1980-an. Lina Kutsovskaya yang menjadi pengarah
               gaya ingin menyampaikan bahwa setiap pasang kacamata
               mengungkapkan niat, motivasi, dan aspek kepribadian yang
               berbeda. Pelantun ‘Bad Guy’ yang memenangkan Song
               of the Year pada ajang Grammy ke-62 ini memang kerap
               tampil dalam balutan busana keluaran rumah mode asal
               Italia tersebut. Pada Met Gala tahun ini dia tampil memukau
               di karpet merah bertemakan Gilded Age. Kemudian pada
               penghargaan Oscar, penyanyi yang mendapatkan anugerah
               Best Original Song, ini pun hadir dengan gaun bulu Gucci
               berwarna hitam yang tak kalah cantik. Nur A | Istimewa



               12   |                                                                                                                                                                                                                                        |  13
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17