Page 74 - Binder MO 210
P. 74

■ LIVING LUX








                 Wabi Sabi Style







                IMPERFECT BEAUTY





                              Naskah: Angie Diyya Foto: Istimewa


                   Tuntutan menghadirkan rumah yang
                 sempurna dan selalu modern memang
                selalu ada, tapi kita bisa beralih ke filosofi

                  Jepang untuk menemukan keindahan
                         dalam ketidaksempurnaan.








                     Wabi-sabi” adalah istilah Jepang yang
                     pada dasarnya berarti menemukan
                     keindahan dalam ketidaksempurnaan
               “ dan menyatu dengan alam. Ini
               berdasarkan pada filosofi negara tersebut
               yang menyebutkan bahwa ketika kita
               menerima kefanaan dan ketidaksempurnaan
               hidup, kita bisa mendapatkan ketenangan
               lewat proses menghargai keindahan tak
               terduga yang ditemukan di sekitar. Sebagai
               filosofi, wabi-sabi dapat diterapkan pada
               setiap aspek kehidupan Anda, termasuk
               rumah. Dalam konteks desain dan dekorasi
               interior, rumah wabi-sabi adalah rumah
               yang merangkul keaslian, menemukan nilai
               dalam tempat tinggal dan mengutamakan
               rasa damai dengan kesederhanaan. Alih-
               alih mengubahnya menjadi hal baru yang
               berkilau atau terobsesi untuk membuat
               detail sempurna, pengadopsi interior wabi-
               sabi menemukan harmoni kemurnian dari
               ketidaksempurnaan.
                  Ciri khas dari hunian bergaya wabi-
               sabi adalah kesederhanaan material alam,
               mentah (rustic), cenderung kasar, dan natural
               namun dapat dipadukan menjadi satu
               kesatuan yang memiliki nilai estetika. Gaya ini
               menandai pula sifat minimalis, asimetri, dan


               74   |
   69   70   71   72   73   74   75   76   77   78   79