Page 33 - Binder WO 102
P. 33
pun dilakukannya dan dia menemukan bahwa produk
terbesar UMKM di Jawa Barat adalah makanan. Relbi
kemudian menyasar UMKM lokal di sekitar Jawa Barat
dan menyodorkan konsep kerja sama yang meliputi
4P, yakni Product, Price, Promotion dan Place. Dari segi
produk, harus ada perbedaan dari produk sejenis
lainnya yang membuat orang ingin membeli produk
tersebut. Harga pun harus bersaing, tetapi jangan
sampai merugikan produsen. Dalam hal promosi,
sebagai anak muda yang gemar menggunakan media
sosial, Relbi pun berusaha memaksimalkan potensi
tersebut. Dia pun memantapkan diri dengan berjualan
secara online melalui e-commerce. Terakhir, untuk
menarik para pelaku UMKM yang belum mempunyai
tempat, dia menyediakan toko sebagai tempat
display produk yang berada di kawasan perbelanjaan
Cihampelas, Bandung, Jawa Barat. Untuk sistem kerja
sama, dia tidak ingin memberatkan pelaku UMKM, jadi
ada yang menggunakan sistem konsinyasi maupun
beli putus.
Lebih lanjut lagi, untuk produk makanan
olahan yang dijual di Rebina Frozen Mart, Relbi kini
menargetkan penjualannya ke kafe-kafe di sekitar
Bandung yang mulai banyak bertumbuhan pasca-
pandemi. Dua produk yang paling laris di antaranya
adalah singkong keju yang siap goreng dan rujak
cireng. “Setelah berkali-kali mencari dan mencoba,
saya akhirnya menemukan rujak cireng khas Jawa
Barat. Produk ini diminati banyak pemilik kafe yang
mulai menjamur sebagai pilihan makanan ringan dan
praktis. Tidak perlu waktu lama untuk membuatnya,”
ujar dara yang senang makan ini sembari
tersenyum lebar.
Dalam proses kurasi, Relbi mengupayakan agar
tidak ada produk yang sama dari pelaku UMKM
yang bergabung dengan Rebina. Beragam snack
siap makan juga dapat ditemui di toko yang mulai
beroperasi secara offline sejak tahun lalu ini. Saat ini
sekitar 20 UMKM telah bergabung dengan Rebina. Ke
depannya dia ingin jumlah tersebut terus bertambah,
dan makanan khas Jawa Barat makin dikenal ke
mancanegara.
Sebagai pencinta kuliner dan untuk menyalurkan
produk-produk frozen food Rebina, Relbi mendirikan
Armor Genuine bersama kembarannya. Menawarkan
konsep kafe untuk segala usia, gerai yang didirikan kini
| 33