Page 61 - Binder MO 264-002-Tahun ke-21 (1)
P. 61
Sementara itu, Eropa tetap menjadi
destinasi favorit, tercatat sebanyak 25%
transaksi terjadi dari total penjualan paket
tour. Negara-negara seperti Belanda,
Swiss, dan Finlandia mendominasi pilihan
berkat daya tarik ikonik seperti Festival
Bunga Tulip Keukenhof saat musim
semi di Belanda dan Aurora Borealis di
kawasan Eropa Utara.
Tahun 2025 diprediksi masih menjadi
waktu ideal untuk menyaksikan Aurora
Borealis. Destinasi seperti Norwegia,
Islandia, dan Finlandia menawarkan
kesempatan untuk menikmati keajaiban
alam yang spektakuler dari fenomena
alam yang memukau ini.
Sementara festival Keukenhof yang
hanya berlangsung selama musim semi
menghadirkan jutaan bunga tulip yang
bermekaran setiap tahunnya. Festival
yang berlangsung dari pertengahan
Maret hingga Mei, menjadikannya daya
tarik utama bagi para pelancong yang
ingin menikmati keindahan musim
semi di Eropa.
“Wisatawan masih menjadikan
Keukenhof sebagai destinasi favorit
untuk menikmati pesona bunga tulip,
sementara Aurora Borealis terus menjadi
fenomena alam yang menjadi impian
banyak pelancong dari seluruh penjuru
dunia,” lanjut Ricky.
Selain itu, berpetualang dengan kapal
pesiar juga masih menjadi tren berlibur
di tahun ini. Apalagi berlayar kini semakin
dekat dari Indonesia dengan adanya
Disney Adventure yang menjadi pelayaran
perdana kapal Disney dari Singapura.
Kapal pesiar terbaru dari Disney
Cruise Line ini akan memulai pelayaran
perdananya dari Singapura pada akhir
tahun 2025. Disney Adventure yang
akan membawa wisatawan menjelajah
samudra ini menghadirkan keseruan
pengalaman liburan di kapal pesiar
bersama para karakter Disney, Pixar,
dan Marvel. Hal ini diperkirakan
akan menjadi daya tarik utama bagi
wisatawan keluarga. n
| 61