Page 36 - Binder WO 084
P. 36
WOMEN'S
TALKS
one stop place, kita juga bisa memilih aneka aksesori
untuk melengkapi outfit olahraga di toko ini. Dirancang
menyerupai ruang bersantai, dijamin pengunjung
betah berlama-lama, karena suasananya yang terasa
seperti berada di rumah sendiri.
“Arras Sports & Coffee merupakan one stop place,
tempat Rudy Project Lovers bisa hangout menikmati
makanan ringan dan kopi dari berbagai daerah di
Indonesia. Sambil memilih produk favoritnya, seperti
sepeda, helm, dan juga apparel bersepeda lainnya,”
harapnya sambil tersenyum hangat.
DEMI CINTA
Selalu ingin berbagi menjadi dorongan bagi mantan
pramugari ini dalam menjalankan hidupnya, tak
terkecuali dalam berbisnis. Di outlet terbarunya, kita
akan menemukan koleksi apparel buatan kreator
lokal dengan ciri khas Indonesia berjajar dengan
outfit dari brand ternama. Hal tersebut berawal dari
kecintaan Julita pada ragam motif di Tanah Air, seperti
ulos dari tanah kelahirannya. Maka disematkanlah
motif-motif Nusantara untuk menjaga tradisi, agar
tak punah bagi generasi selanjutnya. Bak efek
domino, idenya tersebut diharapkan dapat mengajak
komunitas setempat terlibat dan dapat mendongkrak
perekonomian di skala lokal. “Kami merasa Rudy
Project yang digabungkan dengan produk lokal pasti
tetap elegan dan memutuskan untuk memakai satu
tema jersey dari beberapa daerah. Misalnya, I Love
Ulos dan I Love Batik. Ada pula motif khas dari Toraja,
Papua, dan Aceh,” tutur Julita yang sering gowes ke
berbagai daerah ini.
Semangat yang sama memotivasinya mengadakan
event bersepeda “Lake Toba Bike Adventure” beberapa
36 |