Page 52 - Binder MO 217
P. 52
■ BILLIONAIRE PLAYGROUND
DESTINASI KHUSUS
KAUM JET SET
Naskah: Gia Putri Foto: Istimewa
BEBERAPA DARI ANDA MUNGKIN MENGHABISKAN WAKTU
LIBURAN DENGAN BERKUNJUNG KE KEBUN BINATANG, PANTAI,
PEGUNUNGAN, TAMAN BERMAIN, ATAU MEMILIH MENYAMBANGI
KAMPUNG HALAMAN. NAMUN, PERNAHKAH TEBERSIT DI BENAK
ANDA PERTANYAAN KE MANAKAH KAUM THE HAVE PERGI
MENIKMATI LIBURAN MEREKA? BERIKUT INI DAFTAR DESTINASI
LIBURAN CRAZY RICH DILANSIR DARI TIMES OF INDIA.
Pulau Necker, Kepulauan
Virgin Inggris
__________
Pendiri Virgin Grup, Richard Branson
adalah pemilik Pulau Necker. Dia
membeli pulau ini dengan harga
US$180.000 pada tahun 1978. Bagi
tamu yang memesan kamar individu
harus merogoh kocek seharga lebih
dari INR350.000 (sekitar Rp67 juta) per
malam. Sementara, jika ingin menikmati
fasilitas eksklusif harus memesan
seluruh pulau dengan biaya yang
dibanderol sebesar INR500.000 (sekitar
Rp97 juta) per malam.
Pulau yang berada di Hawai ini,
hotel-hotelnya didesain mirip rumah-
rumah di Bali. Menariknya lagi bagi tamu
yang ingin melihat keindahan bawah
laut, disediakan sebuah kapal selam
kecil yang bisa digunakan menyelam.
Di pulau ini juga menyuguhkan
pemandangan yang indah dengan
burung elang dan ikan-ikan paus yang
sering melintasi pulau tersebut.
52 |