Page 41 - Binder WO 092
P. 41

PENGISAP DEBU NIRKABEL TERCANGGIH
                                     Memanfaatkan sinar laser hijau yang aman untuk mata, Dyson V15 Detect bisa mendeteksi debu dan kotoran,
                                     bahkan yang tidak terlihat dengan mata telanjang. Tersedia dalam dua varian, pertama adalah Dyson V15
                                     Detect memiliki fitur teknologi penyaringan lima tahap yang mampu menangkap 99,99% partikel-partikel
                                     debu berukuran hingga sekecil 0.3 mikron, untuk mengeluarkan udara yang lebih bersih. Teknologi cyclone
                                     Dyson sangat efisien dalam mengangkat debu maupun kotoran dari lantai dan permukaan. Selain itu, seluruh
                                     mesin telah disegel rapat, sehingga debu tidak akan bocor atau beterbangan kembali di rumah kita.
                                        Varian kedua, yaitu Dyson V15 Detect Absolute (HEPA)—tersedia secara eksklusif di Dyson Direct—yang
                                     dilengkapi penyaring HEPA di seluruh bagian mesin untuk menangkap partikel halus, seperti ketombe dan
                                     kotoran hewan peliharaan. Penyaring post-motor-nya juga telah ditingkatkan guna menangkap 99,97% partikel
                                     debu, hingga yang berukuran 0,1 mikron. Menjadikan mesin ini sebagai pengisap debu Dyson paling higienis
                                     dan memiliki penyaringan terbaik di lini produk pengisap debu tanpa kabel. Mesin pengisap debu berdaya
                                     isap sebesar 240AW ini, mampu meningkatkan daya isapnya secara otomatis, ketika mesin mendeteksi tingkat
                                     konsentrasi debu dalam jumlah banyak. Hal ini dapat dilakukan menggunakan auto mode. Ketika sensor piezo
                                     mendeteksi debu dalam konsentrasi tinggi, mesin akan bereaksi untuk memicu daya isap dan secara otomatis
                                     meningkatkan tenaganya. Ketika jumlah debu kembali normal, kekuatan daya isap akan diturunkan kembali ke
                                     tingkat semula. Anda tertarik memilikinya? Elly S | Dok. Dyson



















                                            CETAK FOTO SERU, MUDAH, DAN CEPAT
                                            Pada era digital media sosial saat ini, foto menjadi lebih berkesan ketika dicetak, kemudian dipajang
                                            di meja belajar, meja kerja, atau menjadi dekorasi di salah sudut rumah. Untuk memenuhi kebutuhan
                                            tersebut, Canon melalui PT Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digital Canon
                                            di Indonesia menghadirkan SELPHY CP1500, printer foto nirkabel terbaru yang ringkas dan mudah
                                            digunakan. Bobotnya yang hanya 850 gram, SELPHY CP1500 ringan untuk dibawa ke mana pun. Bahkan
                                            ketika kondisi tidak ada aliran listrik, pengguna bisa menggunakan baterai tambahan NB-CP2LI (dijual
                                            terpisah) untuk mengoperasikan printer ini.
                                               Selain memiliki port untuk SD Card dan USB flash drive, printer ini dapat terhubung melalui USB-Type C
                                            dan Wi-Fi, sehingga bisa mencetak langsung dari smartphone, tablet, laptop atau kamera digital. Tampilan
                                            layout juga bisa dibuat sekreatif mungkin dengan aplikasi SELPHY Photo Layout 3.0. Seperti membuat
                                            kolase foto-foto favorit hingga menambahkan barcode untuk tautan ke album foto, video, atau peta online
                                            dengan lokasi foto, bahkan pesan rahasia yang muncul ketika dipindai. Kualitas cetak yang dihasilkan
                                            dengan teknologi Dye Sublimation pada printer ini tak perlu diragukan. Tone lebih halus dan gradasi
                                            warna lebih kaya pada hasil cetakan. SELPHY CP1500 juga hadir dengan fungsi koreksi otomatis yang
                                            dapat menyesuaikan brightness, saturation, contrast, dan tone pada gambar untuk hasil akhir yang lebih
                                            tajam dan lebih jelas menyerupai warna aslinya. Selain untuk mencetak foto pribadi, SELPHY CP1500 dapat
                                            pula dimanfaatkan untuk kebutuhan medis, yaitu mencetak foto hasil diagnosa pasien, di antaranya foto
                                            hasil USG dan foto diagnosis gigi. Nur A | Dok. Datascrip



 40   |                                                                                                                    |  41
   36   37   38   39   40   41   42   43   44   45   46