Page 60 - Binder WO 100
P. 60
WO'S
TOP LIST
BUKU
KUNO THE BOOK OF SOYGA SEMPAT
HILANG SETELAH KEMATIAN DEE
PALING DAN KEMBALI DITEMUKAN PADA
TAHUN 1994 DI DUA LOKASI
BERBEDA, YAKNI DI BRITISH LIBRARY
MISTERIUS DAN BODLEIAN LIBRARY.
ianggap sebagai jendela dunia, buku
telah digunakan sebagai salah satu
media pembelajaran dan sumber
Naskah: Indah Kurniasih Foto: Istimewa
D informasi selama bertahun-tahun. Di
antara sekian banyak buku yang pernah diterbitkan,
ternyata tidak sedikit buku yang memiliki isi misterius
dan tidak terpecahkan. Buku-buku kuno yang sudah
ada sejak berabad-abad silam ini memuat tulisan dari
berbagai simbol dan huruf yang belum ditemukan
maknanya. Berikut beberapa buku kuno paling
misterius versi Women’s Obsession.
THE BOOK OF SOYGA
Buku yang juga dikenal dengan nama Aldaraia ini
adalah buku yang berasal dari abad ke-16. Berisi
tentang ilmu sihir, astrologi, formula magis, mantra
perlindungan, hingga demonologi. Tidak jelas siapa
penulisnya, orang yang pertama kali menemukan
buku ini adalah John Dee pada tahun 1580-an. Saat
itu, dia bekerja sebagai penasihat Ratu Elizabeth
I. Dia menghabiskan banyak waktunya untuk
menerjemahkan isi buku tersebut. Sayangnya, hingga
dia meninggal dunia pada tahun 1609, masih terdapat
puluhan halaman belum selesai dipecahkan. The
Book of Soyga pun sempat hilang setelah kematian
Dee dan kembali ditemukan pada tahun 1994 di dua
lokasi berbeda, yakni di British Library dan Bodleian
Library. Setelah penemuan tersebut, banyak ahli yang
mencoba menerjemahkan buku ini, namun masih
banyak halaman yang belum sukses dipecahkan.
60 | | 61